Deposito iB Maslahah



Investasi Aman & Menguntungkan, sesuai Syariah

Deposito iB Maslahah merupakan investasi dengan prinsip Mudharabah Mutlaqah (bagi hasil) dalam mata uang rupiah, yang penarikannya dilakukan sesuai dengan pilihan jangka waktu tertentu sesuai kesepakatan.

Dana yang telah Anda investasikan akan kami kelola secara produktif dan profesional ke dalam bentuk pembiayaan untuk masyarakat atau dalam bentuk harta produktif lainnya, sesuai dengan prinsip syariah. Hasil usaha yang diperoleh akan dibagihasilkan antara Anda dan Bank sesuai dengan porsi bagi hasil (nisbah) yang telah disepakati sebelumnya.

KEUNGGULAN :

   •  Dana aman dan terjamin (diikutsertakan dalam program penjaminan pemerintah)
   •  Amanah karena dana yang diinvestasikan akan dikelola secara produktif dan profesional sesuai prinsip syariah
   •  Bagi hasil kompetitif
   •  Jangka waktu fleksibel sesuai keinginan Anda (1, 3, 6, 12 atau 24 bulan)
   •  Dapat diperpanjang secara  otomatis (Automatic Roll Over-ARO)
   •  Dapat dijadikan sebagai agunan pembiayaan
   •  Tersedia fasilitas autodebet pembayaran zakat atas bagi hasil, jika Anda menghendaki
   •  Pengkreditan bagi hasil fleksibel, dapat dikreditkan ke Rekening bank bjb syariah atau ditransfer ke rekening lain

*Jumlah dana minimal perorangan/institusi Rp 2.000.000,- (dua juta rupiah)

PERSYARATAN

Perorangan:

    •  Telah memiliki rekening Tabungan iB Maslahah / Giro iB Maslahah (perorangan).
    •  Mengisi formulir pembukaan rekening deposito
    •  Copy Identitas Diri yang masih berlaku (KTP/SIM/KIMS/KITAS/Paspor dan menunjukkan aslinya.

Perusahaan (Non-Perorangan):

   •  Mengisi formulir pembukaan rekening deposito
   •  Copy Identitas Diri yang masih berlaku (KTP/SIM/KIMS/KITAS/Paspor dan menunjukkan aslinya.
   •  Nomor Pokok Wajib Pajak
   •  Akta Pendirian Perusahaan/Anggaran Dasar yang telah disahkan Menteri Kehakiman
   •  Izin-izin usaha: SIUP, TDP, SKD, SITU dan lainnya (jika dibutuhkan yang masih berlaku).

Drop us a message

You're in the right place! Just drop us a message. How can we help?